Review Cover Foundation Misty Green Rivera

Mei 29, 2015
Berikut akan saya review Cover Foundation Misty Green Rivera. Saya terinspirasi oleh salah satu beauty blogger yang saya kunjungi waktu lalu, wow alhasil saya tertarik karena kebetulan kulit wajah saya banyak bintangnya (jhaaha beruntusan, bekas jerawat lengkap sama jerawat kecilnya).
Saya lihat di reviewnya setelah mengaplikasikan cover foundation ini ke dark spot atau kemerahan, ternyata ampuh menutupi!
Kemasan depan Cover foundation misty green rivera

Dikemasan belakangnya sudah tertera 'halal' dari MUI Indonesia, jadi aman yaa untuk para muslimah :)
Kemasan belakang Cover foundation misty green rivera
Saya sebelumnya pernah lihat foundation warna hijau, ungu, salah satunya hijau seperti misty green ini, hanya saja saya cuek-cuek saja karena saya lebih memilih BB cream atau foundation dengan warna biasanya. 

Saya juga pernah membaca dari kegunaan foundation warna hijau atau ungunya, diantaranya menyamarkan kemerahan pada kulit, sedangkan kalau yang ungu menyamarkan noda kecoklatan pada kulit, kalau nggak salah ya.. lupa lagi..he


Ini dia isinya, kemasannya imut namun bisa awet hingga berbulan-bulan, tergantung pemakaiannya juga.
Sebelumnya saya punya yang light nya, biasa saya pakai untuk concealer, setelah jalan-jalan ke blog temen-temen beauty yang lain saya nemu ini nih, hehe.. Lihat reviewnya juga saya suka, langsung dah beli  buat make up korektor biar makin maksimal hasilnya, soalnya masih belajar trik make up juga sih :P
Cover foundation misty green rivera ini teksturnya krim padat, seperti ini..


Okey... saya review swatch nya ya... ini saya gariskan eyeliner pencil dua garis.
PART 1
Gambaar1 : Saya gariskan dua garis eyeliner pencil, ini sebagai perumpamaan dark spot atau  flek di wajah
Gambar 2 : Salah satu garis saya aplikasikan cover foundation misty green rivera
PART 2
Gambar 1: Garis yang sudah diaplikasikan dengan cover foundation misty green rivera saya timpa dengan DD cream c-defense wardah sedangkan garis yang satunya lagi hanya dengan DD cream c-defense wardah saja.
Gambar2 : Saat sebelum ditimpa. (Hohoo maaf maaf sebenernya gambarnya terbalik, heuuu)
PART 3
Gambar 1: DD cream c-defense wardah siap di blend pada garis hitam yang masih utuh.
Gambar 2: Tadaaa.... ini dia hasilnya, penampakkan garis yang hanya diaplikasikan dengan DD cream c-defense wardah saja dengan yang sudah diaplikasikan cover foundation misty green rivera ditambah dengan DD cream c-defense wardah, maksimal! :)

Jika kita perhatikan dengan seksama sebetulnya sangat samar sekali penampakkan garis hitamnya dibanding dengan yang hanya diaplikasikan DD cream c-defense wardah saja.
Pada awalnya saya kira agak aneh soalnya warnanya hijau, dan muncul pertanyaan "apa nggak bikin kulit jadi ijo ya" bheuheu..
Namun cover foundation misty green rivera ini setelah diblend warnanya akan menyesuaikan warna kulit, yang penting mengaplikasikannya mesti sabar soalnya harus benar-benar rata dikulit.

Dan saya rasa cover foundation misty green rivera ini cocok untuk warna kulit tertentu ya, misalnya untuk yang kulitnya sawo matang, putih ataupun kuning langsat, jika untuk cenderung berwarna gelap mungkin cocok dengan concealer yang sesuai warna kulit setingkat agak lebih gelap :)

Keunggulan dan kekurangan Cover Foundation Misty Green:

Pros:

  • Harga lumayan terjangkau
  • Coveragenya lumayan bagus, mampu mengcover kemerahan bekas jerawat atau dark spot ringan
  • Mengandung sedikit parfume
  • Kemasannya imut dan simpel, jadi bisa dibawa kabur yaa..
  • sudah di label halal MUI
  • Produk lokal, made in Indonesia!

Cons:

  • Tekstur bahannya berat, dan menutup pori, sepertinya rentan komedo/jerawat
  • Butuh waktu agak lama untuk ngeblend sampai benar-benar rata dikulit dan sampai menyesuaikan dengan warna kulit

Okkey.. sekian saya review Cover foundation misty green rivera, semoga menginformasi dan menginspirasi.
Terimakasih sudah berkunjung ke blog ini :)







Baca selanjutnya :

Previous
Next Post »

2 komentar

  1. Aku belum pernah coba nih produk rivera. susah carinya soalnya.
    Tapi kayaknya bagus ya buat correcting redness gitu, jadi gak harus susah nyari produk luar soalnnya buatan indonesia juga ada :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya sis.. cover foundation rivera ini bagus kalau dijadiin corrector, kalau saya jarang dijadiin foundation, teksturnya juga padat jadi lebih enak juga kalau untuk concealer, menutup dark spot, kemerahan, dll. coverage nya lumayan bagus sis..
      kalau ditempat saya ada di toko kosmetik atau swalayan sis :)
      coba cari di yogya dept store sis mungkin ada :)

      Hapus

no spam yes..